Judul
buku : Pendidikan Anak Usia Dini
ala Luqman Al-Hakim
Penulis : Sinyo dan Nuraeni
Penerbit : Qibla (Imprint dari BIP)
Tahun
terbit : 2015
Jumlah
halaman : 121 halaman
Penanaman Konsep Aqidah dan Ibadah pada Anak Usia Dini
Masa anak usia dini disebut
golden ages yaitu saat-saat yang paling berharga bagi tumbuh kembang anak, baik
fisik, mental, dan kecerdasannya. Pada masa ini, anak-anak dengan mudah
menerima stimulus yang diberikan oleh orangtua dan lingkungan sekitar.
Rangsangan tersebut akan terekam kuat menjadi pola dan membentuk karakter
mereka di kemudian hari. Terkadang para orangtua melakukan ‘kesalahan’ dalam
mendidik anak dengan dalih kasih sayang.
Orangtua muda membutuhkan ilmu
parenting dan bimbingan konkret dalam mendidik anak agar tidak salah langkah. Oleh
sebab itu buku ini hadir untuk menjawab keresahan orangtua dalam hal pendidikan
anak usia dini.
Buku ini terinspirasi dari
seorang tokoh yang diabadikan dalam Al Qur’an yaitu Lukman Al-Hakim. Beliau
bukan nabi tetapi manusia mulia yang dianugerahi hikmah oleh Allah dalam
mendidik buah hati. Pesan-pesan beliau terhadap anaknya menjadi dasar
pendidikan islami seperti yang tertulis dalam Al Qur’an surat Luqman (31) ayat
13-19.
Poin-poin penting yang
terkandung dalam nasihat itu adalah tentang konsep aqidah, bakti kepada kedua
orangtua, ibadah, amar ma’ruf nahi munkar, dan akhlak mulia.
Buku ini merupakan buku panduan
praktis yang mudah diikuti oleh orang tua. Poin-poin penting di dalamnya
disajikan dengan step-by-step yang perlu dilakukan beserta petunjuk (tips-tips)
yang berdasarkan pengalaman nyata penulis di lapangan saat mendidik anak. Pun
disertai contoh-contoh yang membuat pemahaman lebih menyeluruh. Buku inipun
dilengkapi dengan kasus-kasus unik berdasarkan data studi kasus di kelompok
bermain Aisyiyah Kreatif Magelang. Kasus-kasus tersebut adalah kasus pada
umumnya terjadi pada anak yang salah satunya disebabkan oleh kesalahan orangtua
dalam perjalanannya mendidik anak, yang seringkali tidak disadari. Tak hanya
belajar dari kasus demi kasus, pembaca juga diberikan pemecahan masalah
sehingga jika menghadapi kasus serupa, orangtua bisa mengaplikasikannya. Namun
yang terpenting dari semua itu adalah keteladanan orang tua, sebab anak akan
bercermin pada orang tuanya
Beberapa manfaat yang dapat
dipetik dari buku ini adalah:
- Orang tua mendapat wawasan dasar tentang pendidikan islami bagi anak usia dini.
- Membaca buku ini sekaligus mengkaji ilmu parenting berdasarkan al-quran dan hadist nabi.
- Mendeteksi dini kesalahan-kesalahan yang dilakukan orang tua sehingga orang tua bisa segera memperbaiknya.
- Memupuk semangat orang tua untuk mendidik anaknya agar lebih baik lagi.
Semoga buku inspiratif ini memberikan
kemanfaatan yang besar bagi pembaca. Setiap hurufnya menjadi amal jariyah yang
tak terputus bagi penulisnya. Aamiin. Selamat membaca!
Direview oleh: Arinda Shafa