Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2018

Review Film Bunda, Kisah Cinta Dua Kodi

 Assalamualaikum kawans, Beberapa minggu yang lalu saya ikut giveaway yang diselenggarakan oleh akun instagram @cintaduakodi. Yup akun ini adalah official account film Bunda, Kisah Cinta Dua Kodi yang dirilis tanggal 8 Februari lalu. Alhamdulillah, rezeki memang tak kemana. Emak pecinta giveaway ini menjadi satu di antara 15 orang yang mendapatkan 2 tiket nonton gratis untuk dua orang plus gamis dari Bunda @tikakeke selaku owner dari Keke Busana. Hepi dong. Secara nggak pernah hoki menangin giveaway berupa pakaian. Seringnya sih buku. Sebenarnya saya suka nonton. Tapi kesempatannya yang jarang ada. Harus turun gunung euy. Ditambah lagi paksuami nggak suka nonton. Jadilah nonton menjadi momen langka yang setahun sekali pun belum tentu. Hukss. Setelah hadiah sampai di rumah, tetap saja kesempatan nonton nggak ada. Pingin ngajak semua bocah tapi apa ya bisa konsen. Mau ngajak adik tapi jadwal yang belum klop. Rempong juga punya krucils. Akhirnya tertuda dan tertunda ter

Review Novel Gia, The Diary of a Little Angel

Novel Gia karya Mbak Irma Irawati Judul                    : Gia, The Diary of a Little Angel Penulis                 : Irma Irawati Penerbit              : Bhuana Sastra Tahun Terbit      : 2018 Jumlah Halaman: 140 halaman Belajar Ketabahan dari Seorang Cancer Survivor Nazila Apregia Reigane. Nama yang indah untuk seorang gadis kecil yang akrab disapa De Gia. Bungsu dari empat bersaudara yang semuanya perempuan. Putri dari seorang kiai pengasuh ponpes Darussalam, Bapak Fadli  Yani Ainusyamsi dan istrinya, Bunda Chusna Arifah. Gia memanggil orangtuanya dengan panggilan kesayangan yaitu apah dan mamah. Keceriaan dan keberadaan Gia serupa cahaya bagi setiap orang. Di usianya yang baru menginjak 10 tahun, Gia merasakan tubuhnya cepat lelah, hingga beberapa kali absen untuk mengepel teras. Dia juga merasa lemas saat pelajaran olahraga yang menuntutnya untuk berlari. Padahal dia sudah minum vitamin juga. Meskipun begitu, Gia menjadi pahlawan yang cukup disegani

Seminar Parenting Mempersiapkan Anak Menuju Akil Baligh Bersama Pak Harry Santosa

Assalamu’alaikum wr wb, Hari Sabtu, 27 Januari 2018 lalu, saya mengikuti seminar parenting di gedung auditorium BPMPK provinsi Jawa Tengah. Acara ini terselenggara dalam rangka Open House Yayasan Mutiara Hati Semarang. Tema yang disuguhkan sangat menarik yaitu mempersipkan anak menuju akil baligh. Pembicaranya adalah bapak Harry Santosa, seorang pembicara nasional dan founder Fitrah-Based Education. Alhamdulillah banget, Allah masih memberikan kesehatan, kelapangan waktu, dan kesempatan untuk menimba ilmu. Acara dibuka dengan basmalah, tasmi, kemudian menyanyikan lagu Indonesia Raya. Acara dilanjutkan dengan sambutan dari bapak Solichin selaku ketua yayasan Mutiara Hati. Juga sambutan dari bapak Abdul Khair selaku ketua BPMPK provinsi Jawa Tengah. BPMPK ini merupakan singkatan dari Balai Pengembangan Multimedia Pendidikan dan Kebudayaan. Gedung BPMPK berlokasi di sebelah kebun durian Watu Simbar. Kita bisa mengakses website BPMPK m-edukasi.kemendikbud. go.id untuk mendapa