“Ada banyak cara kecil untuk meluaskan dunia anak-anak. Cinta buku adalah yang terbaik dari segalanya.” (Jacqueline Kennedy) Saya tidak tahu kapan awal mulanya, ketika menyadari bahwa telah jatuh cinta pada dunia kata-kata. Huruf yang terangkai menjadi kata, lalu kata menjadi kalimat, menjadi paragraf yang tertulis pada sebendel kertas yang disebut buku. Buku memberi celupan warna dalam hidup saya. Ia menghibur, membisikkan rahasia, mentransfer pengetahuan, mengajak berimajinasi, dan membuat saya berani bermimpi. Sejak menikah dan hamil, saya memiliki tekad agar anak-anak saya kelak mencintai dunia literasi. Jatuh cinta pada ilmu pengetahuan dan selalu dahaga akan ilmu. Tentu perlu upaya berkesinambungan dalam merealisasikannya. Beberapa hal di bawah ini adalah ikhtiar saya—dan support suami tentunya—untuk membudayakan literasi di keluarga kami. www.hijapedia.com 1. Membaca quran dan membacakan buku sejak dalam kandungan M